Saat ini, jaringan untuk kebutuhan bisnis terus berkembang pesat. Peningkatan penggunaan telepon Voice-over-IP, Wireless access point, kamera IP untuk pengawasan, dan aplikasi seperti Internet of Things (IoT), menuntut jaringan untuk bisa mendukung bisnis dengan pengontrolan lebih, peningkatan keamanan, serta manajemen yang lebih mudah. Untuk memenuhi kebutuhan industri akan solusi terintegrasi yang dapat memenuhi kebutuhan bisnis, NETGEAR telah menciptakan switch seri Plus dengan PoE+ dan kemampuan manajemen. Switch Gigabit seri Plus ini memiliki harga yang tidak jauh berbeda dengan switch unmanaged, selagi menawarkan manajemen jaringan lanjutan.
Kami telah bertanya kepada pengguna kami mengenai apa yang membuat switch ini menjadi pilihan terbaik mereka dan mungkin bisa menjadi inspirasi untuk Anda. Berikut 10 alasan yang kami ambil langsung dari puluhan ribu ulasan pelanggan online yang memberi nilai rata-rata 4,5 dari 5!
Seri NETGEAR Plus Gigabit mencakup model berikut:
- GS108PE
- GS116E
- GS305E
- GS308E
- JGS516E
- JGS516PE
- JGS524PE
- GS750E,
- Dan model terbaru, GS305EP, GS305EPP, GS308EP, dan GS308EPP yang diperkenalkan pada November 2020.
Dan jika Anda membutuhkan kinerja yang lebih canggih, Anda juga dapat melihat berbagai pilihan switch 10 Gigabit Plus berkecepatan tinggi yang kami miliki.
1. Manajemen yang Mudah
Switch Plus Series menyediakan fitur manajemen jaringan fundamental yang sangat mudah digunakan. Tidak perlu ahli IT atau panduan pengguna yang rumit. Cukup konfigurasikan jaringan Anda dengan NETGEAR Plus Web GUI yang user-friendly.
“Switch kecil dengan pengelolaan yang sederhana/ simple. Switch ini benar-benar berfungsi! Jika Anda ingin memperluas jaringan karena Anda kehabisan jack di router Anda. Bekerja dengan baik, terutama untuk fungsi unmanagednya. Namun jika Anda memerlukan beberapa perangkat pengarah khusus di jaringan Anda, switch ini dapat melakukannya dengan pemberian tag VLAN. ”
(Robert Shane Stookey)
2. Best-Value untuk Switch Unamanaged
Bisnis tidak selalu memiliki anggaran atau pelatihan jaringan lanjutan untuk bekerja dengan switch managed yang kompleks. Switch Plus dikemas dengan fitur-fitur yang bermanfaat, terjangkau dengan harga yang tidak jauh berbeda dengan switch unmanaged.
“Plug and Play. Untuk siapa pun yang membutuhkan switch untuk kantor yang kuat. Switch ini memiliki bandwidth untuk VoIP, dan kecepatan LAN yang sangat cepat untuk yang lainnya. Sempurna untuk aplikasi saya dan saya tidak dapat menemukan harga yang lebih baik pada switch yang sebanding. ”
(OC Birder Trish)
“Harga untuk fitur yang diberikan sangat luar biasa. Anda akan mendapatkan sekumpulan fitur layer 3 yang bagus tanpa memerlukan gelar IT jaringan untuk mengetahuinya. Saya telah menjadi konsultan IT korporat selama 12 tahun dan sekarang saya memegang sertifikat jaringan HP dan Cisco dan saya dapat mengatakan bahwa untungnya, seri switch Netgear ini memiliki semua fitur yang dibutuhkan untuk standard office setup Anda. Anda dapat VLAN, memprioritaskan traffic, dan mendapatkan beberapa analisis yang baik dari perangkat. “
(Amithus)
3. Ideal untuk digunakan di rumah atau kantor
Switch ini ideal untuk menambahkan port ke jaringan Anda yang ada di mana pun itu, baik di rumah atau di kantor. Jumlah port berkisar dari 5 hingga 16, 24, atau bahkan 50 port yang tinggal dipilih sesuai kebutuhan. Selain itu, kapabilitas PoE, QoS, dan VLAN memungkinkan peningkatan manajemen dan keamanan untuk jaringan apa pun. Ideal untuk telepon VoIP, kamera IP, WiFi, dan aplikasi jaringan audio / video konvergen.
“Saya membeli switch ini untuk dipakai di tempat kerja, dan sejauh ini sangat bagus. Saya membutuhkan kecepatan Gigabit, bersamaan dengan fitur IGMP snooping dan multicast, tanpa harus berurusan dengan switch fully managed. Ini bagus. ”
(OC Birder Trish)
“Saya membeli switch ini untuk digunakan di rumah untuk menggabungkan beberapa switch yang lebih kecil dan lebih tua. Hal ini berhasil dengan baik untuk saya dan saya merekomendasikan switch ini untuk penggunaan di rumah atau bisnis kecil. ”
(R Close)
“Saya seorang profesional TI dan saya menggunakan ini untuk rumah. Saya membelinya karena mereknya berbeda dengan yang saya gunakan di kantor. Saya sangat terkejut dengan kualitas dan kemampuannya. Saya menyukainya.”
(Gary Donson)
4. Penawaran PoE dan PoE + yang kuat (hingga 30W per port)
Baik semua atau setengah dari port memiliki dukungan untuk PoE+, sehingga satu kabel dapat mengirimkan daya dan konektivitas jaringan ke perangkat PoE+ seperti wireless access point, kamera IP, telepon VoIP, access-controlled security door locks, dan perangkat IoT lainnya.
“Saya menghubungkan semua kabel ethernet yang menuju ke semua ruangan rumah melalui switch ini. Saya juga menghubungkan semua kamera keamanan ke konektor POE pada switch ini yang bekerja 24/7 dengan kecepatan gigabit penuh. ”
(Black Knight)
5. GUI berbasis browser web lokal yang ramah konsumen dan bisnis dengan akses penuh
Switch Plus terbaru (November 2020) didukung dengan user interface yang sangat intuitif yang memungkinkan konfigurasi yang mudah untuk semua fitur seperti VLAN, fitur PoE, dan QoS, dibandingakan yang lainnya.
“Saya senang dengan switch ini, sejauh ini. Switch berfungsi sebagaimana mestinya. Interfacenya mudah digunakan dan memiliki beberapa kemampuan yang ditata dengan jelas.”
(Amanda Hubbard)
“Switch ini sangat cocok untuk seseorang yang membutuhkan kemampuan manajemen ekstra karena VoIP atau kebutuhan jaringan lainnya, tetapi tidak perlu/ingin beralih ke full layer 3 switching. Interface web mudah dipelajari dan diakses. ”
(Amithus)
6. Fitur PoE tingkat lanjut dengan PoE yang tidak terputus
Kelola daya untuk perangkat yang terhubung ke PoE dengan mengaktifkan dan menonaktifkan daya PoE per port, prioritas PoE, batas daya PoE per port, dan banyak lagi. Switch Plus terbaru juga menyertakan fitur Uninterrupted PoE yang membuat daya PoE tetap menyala bahkan saat switch memperbarui firmware atau melakukan boot ulang perangkat lunak.
“Letakkan, lalu lupakan. Switch berfungsi tanpa masalah. Throughput tidak memiliki masalah apa pun. PoE cukup kuat untuk 8 kamera. ”
(Allen)
7. Manajemen Fundamental dengan QoS, VLAN, IGMP, dan lainnya
Switch Plus menyediakan VLAN untuk penggunaan sumber daya jaringan yang lebih aman dan efisien, QoS untuk kinerja jaringan yang dioptimalkan, dan pengiriman mission-critical traffic yang lebih baik, port mirroring untuk troubleshooting, dan IGMP Snooping untuk meningkatkan efisiensi jaringan dalam mengirimkan multicast traffic.
“Sebagai switch fully managed, Anda dapat mengontrol berbagai hal di tingkat port yang Anda inginkan. Mencakup kemampuan seperti VLANs, QoS, Port Mirroring, Port Rate Limiting, dan banyak lagi. ”
(Amanda Hubbard)
“Saya memutuskan untuk memilih Plus vs Managed atau Unmanaged Switches dan akhirnya membuahkan hasil yang sangat baik! Karena ini Plus Managed, saya dapat mengatur VLAN, yang saya tidak tahu apa itu sebelum saya mendapatkannya. Dan akhirnya saya menggunakan banyak VLAN untuk merutekan koneksi PoE ke switch lain untuk menjaga Kamera IP saya di jaringan terpisah dan semua koneksi internet di jaringan terpisah. ”
(CoreyTheFro)
“Fungsionalitas VLAN luar biasa dan tampaknya berfungsi seperti yang dirancang. Saya merasa kecepatan jaringan saya meningkat (menggunakan router yang sama) karena fungsi VLAN. Saya senang bisa memisahkan wireless traffic sehingga mereka tidak dapat mengakses LAN saya.”
(Xebra)
8. Tidak berisik, fanless, dan dapat dimounting dengan berbagai cara untuk pemasangan yang mudah
Switch Plus beroperasi dengan senyap (tidak berisik) pada sebagian besar model desktopnya. Mereka juga memiliki kemampuan untuk dipasang di dinding; bahkan model port yang besar dapat dipasang di rak. Atur switch ini dengan mudah di semua jenis lingkungan, bahkan yang peka terhadap kebisingan.
“Switch PoE yang senyap. Ini benar-benar switch POE yang senyap dengan rackmount dan daya output maksimal 100W, saya telah menguji tingkat kebisingannya ketika switch ini bekerja yaitu 46dB dengan menggunakan ponsel saya berdiri di samping switch, tingkat kebisingan ini benar-benar cocok untuk penggunaan rumah biasa. ”
(Chun Lun Lau)
“Sangat senang dengan perangkat ini. PLUS suaranya tenang. Bonus super.”
(OC Birder Trish)
9. Kemampuan troubleshooting yang mudah dengan port mirroring dan pengujian kabel
Dengan switch Plus, Anda tidak lagi memerlukan alat troubleshooting yang mahal. Cukup gunakan Port mirroring dan fitur terintegrasi pengujian kabel untuk troubleshoot masalah jaringan Anda dengan mudah.
“Fitur hebat lainnya adalah saya tetap dapat menggunakannya meskipun sedang dalam maintenance dan dapat menguji kabel yang sudah dalam kondisi terpasang. Saya memiliki 34 Kamera IP yang terpasang di fasilitas penyimpanan saya dan saya colokkan beberapa kamera tersebut ke switch ini. Pemasangan saya lakukan pada pintu garasi dengan cara mengebor langsung ke dalam lubang di dalam blok yang sama dengan Kamera IP. Saya dapat menjalankan pengujian kabel dan saya dapat melihat seberapa jauh seberapa jauh, yang kebetulan tepat di tempat mereka memutuskan jalur. Saya menambahkan colokkan ke ujung saluran dan menambahkan extension, mengebor lubang baru, dan saya sedang menyelesaikannya! Pengujian kabel telah menjadi penyelamat, pastinya! “
(CoreyTheFro)
10. Reliabilitas tinggi yang didukung oleh garansi hardware terdepan di segmennya
Netgear telah berpengalaman selama 25 tahun di dunia jaringan dan itu dapat Anda rasakan ketika membeli switch ini. Dapatkan garansi 5 tahun atau Garansi Seumur Hidup Terbatas untuk switch Plus Anda.
“Saya memberi bintang 5 untuk Produk dan layanan pelanggan. Saya telah menggunakan switch ini sejak 2016. Tiba-tiba, switch itu berhenti bekerja dan semua lampu menjadi warna kuning. Saya menelepon customer service dan kami menjalani beberapa solusi tetapi tidak ada yang berhasil. Saya memberitahu mereka bahwa perangkat ini memiliki garansi seumur hidup. Mereka mengeluarkan nomor RMA untuk saya dan mereka mengirimi saya unit baru pada hari kerja berikutnya. Saya mengembalikan yang rusak kepada mereka. Salut untuk produk Netgear products dan layanan pelanggan mereka.”
(Black Knight)
Semoga artikel ini dapat berguna sebagai referensi Anda dalam memilih produk switch terbaik yang dapat memenuhi kebutuhan Anda.
Produk tersedia lewat PT. Integra Global Solusi, Authorized Distributor Netgear di Indonesia.
Produk juga tersedia di:
- Netgearstore.id
- Tokopedia Netgear Official Store: Produk dan Etalase dari Netgear Official Store di Tokopedia | Tokopedia
- Blibli.com Netgear Official Store: Netgear Official Store | Blibli.com